Hujan Deras, Jalan Lingsel Banjir Meluas Kepermukiman Warga, Tiga Orang Terjebak Banjir

Hujan Deras, Jalan Lingsel Banjir Meluas Kepermukiman Warga, Tiga Orang Terjebak Banjir

TRIASMEDIA – Sepanjang Kota Sukabumi Jawa Barat (Jabar) dan sekitarnya diguyur Hujan Deras dan Jalan Lingsel Banjir Meluas Kepermukiman Warga berkepanjangan, akibat hujan deras tersebut, sejumlah titik di Kota Sukabumi mengalami bencana banjir dan longsor Selasa (9/11/21) kemarin,

Seperti yang terjadi di Jalan Lingkar Selatan tepatnya depan Terminal Type A Lingkar Selatan terjadi banjir setinggi 50 centi meter dan membuat arus lalu lintas sempat terhenti. Selain itu, banjir langganan yang kerap terjadi di ruas jalan provinsi tersebut, juga meluas ke permukiman warga dan ke warung – warung yang berada di pinggiran ruas jalan tersebut.

“Banjir yang terjadi di Lingkar Selatan tersebut memang sering terjadi bahkan dianggap langganan banjir, pasalnya, drainase yang kurang berfungsi ditambah banyaknya sampah plastik yang dibuang sembarang oleh oknum tidak bertanggung jawab,” kata Kepala BPBD Kota Sukabumi, Imran Wardhani.

Dihubungi Rabu (10/11/21), Imran menjelaskan, dalam peristiwa banjir tersebut, petugas Palang Merah Indonesia (PMI) menyelamatkan tiga anak yang terjebak di dalam rumah yang kebanjiran bersama ibunya, di Kampung Balandongan, Kelurahan Sudajaya Hilir, Kecamatan Baros, Kota Sukabumi.

“Mereka diketahui terjebak banjir selama tiga jam berada dalam rumahnya, beruntung petugas PMI berhasil melakukan evaluasi dan di bawa ke tempat aman dari banjir,” jelasnya.

Sekedar informasi, guna melakukan kewaspadaan,
hingga Selasa malam hari, petugas gabungan dari BPBD beserta PMI Kota Sukabumi, masih bersiaga untuk membantu kemungkinan adanya warga yang terjebak banjir.

“Petugas menerjunkan personil dan menyiapkan kendaraan taktis serta perahu karet untuk membantu evakuasi dan antisipasi adanya warga yang terjebak banjir,” pungkasnya.

Koresponden Sukabumi Jabar Eko Aripyanto