TRIASMEDIA – Aksi Pencurian dua tabung gas elpiji tiga kilogram, terekam kamera Pengintai CCTV di sebuah ruko Jalan Veteran Kampung Kaum Kidul Desa Kecamatan Cisaat Kabupaten Sukabumi Jawa Barat (Jabar) Sabtu (20/11/21).
Riska, Selaku Pemilik ruko mengatakan, aksi pencurian tabung gas tersebut diperkirakan terjadi sekitar pukul 09.00 wib, pada pagi itu, Riska mengaku dihampiri dua orang remaja yang berpura-pura ikut mentrasfer sejumlah uang.
“Satu orang remaja bermasker datang mengahampiri saya yang waktu itu tengah menunggu ruko, satu orang lainnya terlihat menunggu di motor,” katanya.
Niat satu orang pelaku yang berpura-pura ikut transfer sejumlah uang tersebut, tidak dilayani Riska, pasalnya saldo di rekening Riska pada saat itu kosong, dan setelah itu Riska masuk kedalam rumah.
“Mungkin pada saat saya masuk ke rumah, pelaku masuk ke ruko dan mengambil dua tabung gas melon, kemudian kabur,” ujarnya.
Halaman Selanjutnya ⇒