BATAM  

Segini Harga Tiket Ferry Dari Batam ke Singapore via Harbour Bay

Segini Harga Tiket Ferry Dari Batam ke Singapore via Harbour Bay
Foto: istimewa kapal

TRIASMEDIA – Batam bisa dibilang sebagai wilayah yang paling dekat dari Indonesia untuk menuju Singapura.

Dibandingkan naik pesawat langsung dari Jakarta ke Singapore, pelesir melalui jalur laut dengan naik kapal ferry dari Batam ke Singapore melalui Harbour Bay kabarnya relatif lebih hemat.

Harga tiket ferry dari Batam ke Singapore via Harbour Bay dipatok mulai ratusan ribu rupiah saja.

Sebagai informasi, jika menggunakan jasa Sindo Ferry Batam-Singapore untuk pergi pulang (PP) 2 way ke Batam Centre dikenai tarif mulai SGD34 untuk dewasa atau sekitar Rp358 ribuan, sedangkan untuk sekali jalan biaya tiketnya SGD17 atau sekitar Rp179 ribuan.

Lain lagi jika naik kapal Batam Fast, harga tiket dari Harbourbay ke Harbourfront Singapore sekali jalan (one way) mulai SGD28 (Rp280 ribu) dan PP (two way) dikenai sebesar SGD56 (Rp560 ribu).

Menurut data Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Batam, selama bulan Agustus 2021 terdapat 165 kunjungan wisatawan mancanegara ke Batam.