BPBD Kota Sukabumi : Belasan Titik Banjir Hari Minggu Kemarin, Warga Diimbau Tidak Buang Sampah Ke Saluran Air

“Dugaan sementara karena penyumbatan drainase dan masih ditemukannya sampah di solokan atau saluran air, sehingga terjadi banjir, untuk itu perlu adanya kesadaran masyarakat untuk tidak membiasakan membuang sampah ke solokan,” imbaunya.

Selain itu, Imran menambahkan, lokasi banjir terjadi di wilayah cekungan jalan yang mengakibatkan debit air dengan cepat meningkat setinggi kurang lebih 30 centimeter. Meski begitu, saat ini banjir sudah surut setelah warga dan pengendara bergotong royong membongkar drainase yang tersumbat oleh sampah plastik dan lainnya.

“Alhamdulilah banjir yang terjadi di TPU Taman Bahagia tidak berlangsung lama, sehingga air cepat surut dan normal kembali,” pungkasnya.

Koresponden Sukabumi Jabar Eko Aripyanto