BATAM  

Kunjungi Posyandu dan PAUD di Sei Nam Kijang, Ini Yang Disampaikan Hafizha Rahmadhani Kepada kader

TRIASMEDIA – Wakil Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Bintan, Hafizha Rahmadhani Roby, meninjau pelaksanaan kegiatan posyandu di Posyandu Kemala Kasih, Jl. Kampung Baru, Sei Nam Darat. Hafiz koha juga terlihat turun dan berdialog serta melihat langsung kegiatan posyandu berupa penimbangan serta simulasi perkembangan anak yang dilakukan oleh para kader dan petugas dari Posyandu Kemala Kasih, Selasa (23/11/2012) pagi.

Selain itu, Hafizha juga mengatakan bahwa tujuan kunjungannya itu untuk memberikan apresiasi dan silaturahmi kepada ibu-ibu yang hadir agar kiranya dapat rutin setiap bulannya untuk membawa bayinya ditimbang dan diperiksa di posyandu terdekat. Selain itu juga, ia mengharapkan agar ibu-ibu untuk dapat selalu menjaga kebersihan lingkungan disekitar anak.

“Diharapkan dengan pemeriksaan kesehatan yang rutin bertujuan menjaga dan mengontrol kondisi tubuh ibu dan bayi supaya tetap sehat sehingga dapat mengurangi angka stunting di Kabupaten Bintan,” sebut Hafizha.


Selain kunjungan ke Posyandu, Hafizha juga menyambangi PAUD Kemala Kasih, dirinya menuturkan bahwa pendidikan anak usia dini merupakan salah satu bentuk penyelenggaraan pendidikan yang menitikberatkan pada pertumbuhan dan perkembangan fisik anak.

“Senang melihat perkembangan pendidikan anak usia dini (PAUD) yang berfungsi dalam mengembangkan potensi anak serta membentuk kepribadian anak kedepan,” ujarnya.

Dirinya juga menghimbau kepada kader posyandu disamping rajin melakukan pemeriksaan hendaknya menjaga protokol kesehatan juga penting, supaya terhindar dari covid 19.

“Kita juga himbau agar selalu menjaga prokes, karena hal ini sangat penting untuk menjaga dari wabah corona,” tambahnya lagi. (Jo)